KASONGAN – Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Perubahan bukan sekadar penyesuaian angka, melainkan langkah strategis untuk memastikan program prioritas yang menyentuh langsung kebutuhan masyarakat tetap berjalan.
“APBD Perubahan ini bukan sekadar penyesuaian angka, tetapi langkah strategis dalam memastikan program-program prioritas yang menyentuh langsung kepentingan masyarakat tetap berjalan,” kata Penjabat Sekretaris Daerah, Christian Rain menghadiri Rapat Paripurna DPRD Katingan dengan agenda Pembahasan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (R-APBD) Perubahan Tahun Anggaran 2025, Kamis (18/9/2025).
Dirinya juga menegaskan bahwa Pemerintah daerah berkomitmen menjaga transparansi, akuntabilitas, dan efisiensi dalam setiap penggunaan anggaran,” tegas Christian Rain.
Ia menambahkan, Pemkab Katingan akan fokus pada sektor-sektor strategis seperti pendidikan, kesehatan, infrastruktur, penguatan ekonomi, dan program pembangunan berbasis lingkungan.
“Prinsip kehati-hatian dan akuntabilitas menjadi landasan utama. Kami ingin memastikan bahwa setiap rupiah yang dialokasikan benar-benar memberikan manfaat nyata bagi masyarakat Katingan,” ujarnya.
Christian Rain mengapresiasi masukan tersebut sebagai bentuk kemitraan strategis legislatif dalam mengawal kebijakan fiskal daerah.
“Kami percaya dengan kebersamaan dan semangat gotong royong antara eksekutif dan legislatif, R-APBD Perubahan ini dapat diselesaikan tepat waktu, sehingga program pembangunan daerah tidak terhambat,” pungkasnya.(sct)

















