PANGKALAN BUN – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) mendorong sektor Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) serta perdagangan pasar sebagai pilar utama pertumbuhan ekonomi daerah.
Hal ini disampaikan Penjabat (Pj) Bupati Kobar, Budi Santosa, dalam kunjungan kerjanya ke Kantor Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan UKM (Disperindagkop UKM), Senin (6/1/2025).
Kunjungan kerja tersebut diawali dengan apel pagi yang dipimpin langsung oleh Pj Bupati. Dalam arahannya, ia menekankan pentingnya penguatan ekosistem UMKM dan perdagangan pasar guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Kita harus bersama-sama mendorong kemajuan sektor UMKM dan perdagangan pasar, karena ini adalah tulang punggung ekonomi masyarakat,” ujar Budi Santosa.
Selain itu, ia menginstruksikan agar layanan koperasi diperluas ke seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Kabupaten Kobar. Menurutnya, kebijakan ini dapat memperluas manfaat ekonomi secara lebih merata bagi pegawai dan masyarakat.
Tak hanya itu, Pj Bupati juga mengusulkan pengembangan batik lokal sebagai identitas khas bagi OPD di Kobar. Ia meyakini bahwa langkah ini akan berdampak positif terhadap pelestarian budaya sekaligus meningkatkan daya saing perajin batik daerah.
Sebagai bentuk dukungan terhadap kelestarian lingkungan, kegiatan ini ditutup dengan penanaman pohon di sekitar kantor Disperindagkop UKM.
“Mari kita bersama-sama membangun Kabupaten Kobar agar semakin maju, sejahtera, dan berdaya saing tinggi,” pungkasnya.(*/sct)