KASONGAN – Menjelang bulan suci Ramadhan, Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Katingan, Nanang Suriansyah, mengingatkan pentingnya pengawasan ketat terhadap distribusi gas Elpiji 3 Kg guna mencegah lonjakan harga dan kelangkaan.
“Pengawasan distribusi Elpiji 3 Kg harus dilakukan secara menyeluruh dan ketat. Jika pengawasan lemah, bukan tidak mungkin kita akan menghadapi kelangkaan dan lonjakan harga yang tidak terkendali di pasaran,” kata Nanang, Selasa.
Nanang menyoroti bahwa peningkatan permintaan selama bulan Ramadhan sering dimanfaatkan oleh pihak-pihak tertentu untuk menimbun atau menaikkan harga Elpiji bersubsidi.
Menurutnya, hal ini berpotensi menimbulkan kesulitan bagi masyarakat menengah ke bawah, yang menjadi sasaran utama subsidi tersebut.
Ia mendesak pemerintah daerah dan instansi terkait untuk melakukan langkah-langkah antisipatif, seperti inspeksi ke pangkalan-pangkalan Elpiji dan penindakan tegas terhadap oknum yang menyalahgunakan distribusi.
Diharapkan pengawasan yang lebih ketat dapat menjaga ketersediaan dan kestabilan harga Elpiji 3 Kg di pasaran selama bulan suci.(sct)