Eddy Raya Apresiasi Sinergi Polri dan Pemkab Barsel

BUNTOK – Bupati Barito Selatan Eddy Raya Samsuri menghadiri upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-79 yang digelar di halaman Kantor Bupati Barsel.

“Kami mengapresiasi atas sinergitas yang terjalin bersama Pemerintah Kabupaten Barito Selatan. Kehadiran Polri yang humanis sangat diharapkan oleh masyarakat demi mewujudkan Barito Selatan yang aman dan sejahtera,” ujarnya, Selasa (01/07/2025).

Menurut Eddy Raya, kehadiran Polri yang humanis sangat diharapkan masyarakat dalam menciptakan suasana aman dan damai. Ia menyebut sinergi antara jajaran kepolisian dan Pemerintah Daerah telah berjalan baik dan perlu terus diperkuat.

Ia pun menuturkan bahwa profesionalitas Polri menjadi kunci utama dalam meningkatkan kepercayaan publik, terutama dalam pelayanan, perlindungan, dan pengayoman masyarakat.

Eddy Raya menegaskan pentingnya membangun kerja sama lintas sektor antara pemerintah, aparat keamanan, dan masyarakat demi mempercepat tercapainya ketertiban dan kesejahteraan.

“Semoga jajaran Polri semakin profesional, terus melayani, melindungi dan mengayomi masyarakat Barito Selatan,” ujarnya lagi.

Tidak hanya itu, Eddy pun mengatakan bahwa momentum HUT Bhayangkara menjadi saat yang tepat untuk memperkuat semangat kolaborasi dan reformasi layanan publik.

Ia juga menambahkan bahwa Pemerintah Kabupaten Barito Selatan akan terus mendukung setiap langkah Polri dalam menjaga stabilitas daerah.

“Sinergi yang kuat akan membawa manfaat besar bagi masyarakat luas,” tandas Eddy. (sct)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *