PALANGKARAYA – Anggota Komisi I DPRD Kota Palangka Raya, Hatir Sata Tarigan, memberikan dukungan penuh terhadap upaya Pemerintah Kota Palangka Raya dalam meningkatkan transparansi dan kualitas pelayanan publik melalui digitalisasi di tingkat desa dan kelurahan.
“Kami mengapresiasi inisiatif Pemkot dalam meningkatkan transparansi. Pelayanan publik yang mudah diakses dan bebas dari praktik maladministrasi akan semakin mendekatkan pemerintah dengan masyarakat,” ujar Hatir Sata Tarigan, belum lama ini.
Menurutnya, penguatan sistem digital dalam pelayanan publik tidak hanya mempermudah akses masyarakat terhadap layanan administratif, tetapi juga mampu mengurangi potensi maladministrasi serta meningkatkan efisiensi birokrasi.
Hatir menegaskan pentingnya pengawasan yang ketat terhadap pelaksanaan kebijakan ini agar sesuai dengan harapan masyarakat.
Dirinya juga berharap pemerintah melakukan sosialisasi secara masif agar warga lebih memahami tata cara pemanfaatan layanan digital tersebut.
Komisi I DPRD Kota Palangka Raya berkomitmen untuk terus mendorong kebijakan yang mendukung pelayanan publik yang lebih modern dan transparan, demi terciptanya pemerintahan yang akuntabel dan dekat dengan masyarakat.(sct)