BPBD Palangka Raya Imbau Masyarakat Waspada Terhadap Cuaca Ekstrem

PALANGKARAYA – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Palangka Raya mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi cuaca ekstrem yang diperkirakan terjadi selama sepekan ke depan.

Plt Kepala BPBD Palangka Raya, Hendrikus Satria Budi, menyebut intensitas hujan sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang diprediksi melanda kota mulai 10 hingga 16 Maret 2025.

“Kami mengimbau masyarakat agar lebih waspada terhadap potensi genangan air yang bisa terjadi di beberapa wilayah permukiman. Selain itu, perhatikan juga aliran listrik di sekitar rumah guna menghindari risiko korsleting yang bisa memicu kebakaran atau bahaya lainnya,” ujarnya, Senin (10/3/2025).

BPBD meminta warga, khususnya di kawasan rawan banjir dan bantaran Sungai Kahayan, untuk siaga terhadap potensi banjir kiriman dari wilayah hulu, seperti Kabupaten Gunung Mas yang juga diperkirakan terdampak hujan lebat.

Masyarakat juga diminta menghindari aktivitas luar ruang saat cuaca buruk guna menghindari risiko pohon tumbang dan kabel listrik putus.

“Jika warga menemukan situasi darurat seperti genangan parah, pohon tumbang, atau bahaya lainnya akibat cuaca, segera laporkan ke BPBD atau melalui layanan darurat 112 agar bisa segera ditangani,” tandas Budi.(sct)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *