BI Prediksi Ekonomi 2026 Tumbuh hingga 5,7 Persen

PALANGKARAYA – Bank Indonesia resmi meluncurkan Laporan Perekonomian Indonesia (LPI) 2025 yang memuat evaluasi kondisi ekonomi global dan domestik sekaligus arah kebijakan Bank Indonesia 2025 serta bauran kebijakan 2026.

Gubernur Bank Indonesia, Perry Warjiyo menegaskan bahwa optimisme menjadi fondasi utama dalam menjaga momentum pertumbuhan ekonomi nasional ke depan.

“Pertumbuhan ekonomi 2025 diprakirakan tumbuh dalam kisaran 4,7 sampai 5,5 persen, meningkat menjadi 4,9 sampai 5,7 persen pada 2026, dan terus naik menjadi 5,1 sampai 5,9 persen pada 2027,” ujar Perry Warjiyo, Selasa (28/1/2026).

Ia menjelaskan, proyeksi tersebut ditopang oleh stabilitas makroekonomi yang tetap terjaga serta efektivitas kebijakan yang terus diperkuat, termasuk pengendalian inflasi pada kisaran 2,5 plus minus 1 persen pada 2026 dan 2027.

“Bank Indonesia berkomitmen terus memperkuat bauran kebijakan yang diarahkan untuk turut mendorong pertumbuhan ekonomi dengan tetap menjaga stabilitas,” tegas Perry.

Lebih lanjut, Perry menyampaikan bahwa pentingnya penguatan sinergi di lima area utama, yakni menjaga stabilitas perekonomian, mendorong sektor riil melalui hilirisasi dan industrialisasi, memperkuat ekonomi kerakyatan, meningkatkan pembiayaan perekonomian, serta mengakselerasi digitalisasi.

Menurutnya, koordinasi erat antara Bank Indonesia, Pemerintah, dan otoritas terkait akan terus diperkuat guna memastikan pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan dan berdaya tahan di tengah dinamika global.

“Ke depan, Bank Indonesia akan terus memperkuat sinergi dan koordinasi dengan Pemerintah dan otoritas terkait untuk mendorong pertumbuhan ekonomi lebih tinggi dan berdaya tahan, dengan tetap waspada terhadap berbagai gejolak dan ketidakpastian,” ujarnya lebih dalam

Selain menyajikan proyeksi ekonomi, LPI 2025 juga menjadi sarana transparansi kebijakan Bank Indonesia kepada publik serta diharapkan menjadi referensi kredibel bagi pemangku kepentingan dalam memahami arah kebijakan ekonomi nasional ke depan.(sct)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *