Pemkab Barito Selatan Percepat Penurunan Stunting

BARITO SELATAN33 Dilihat

BUNTOK – Pemerintah Kabupaten Barito Selatan terus berupaya menurunkan angka stunting sebagai salah satu prioritas pembangunan daerah guna meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

“Kolaborasi dengan PT Adaro ini diharapkan dapat mempercepat upaya penurunan angka stunting, terutama melalui program pemberdayaan masyarakat dan peningkatan gizi anak,” ujar Mirwansyah saat membacakan sambutan Pj Bupati, Rabu

Ia menambahkan, program ini juga bertujuan untuk mengedukasi masyarakat mengenai pentingnya pola makan sehat serta mendukung ibu hamil dan balita dengan pemberian nutrisi yang tepat.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada PT Adaro yang telah berkontribusi dalam percepatan penurunan stunting di Kabupaten Barito Selatan. Mari kita bersinergi dan berkolaborasi untuk menghadapi tantangan stunting bersama,” katanya.

Sementara itu, perwakilan PT Adaro, Aan Nurhasi, menjelaskan bahwa program ini merupakan kelanjutan dari inisiatif tahun 2024 yang berfokus pada percepatan penurunan stunting di Kecamatan Jenamas dan Kecamatan Dusun Hilir.

“Penanganan stunting dalam program ini dilakukan dengan pendekatan by name, by address, di mana setiap kasus stunting dipetakan secara rinci berdasarkan individu dan alamatnya,” kata Nurhasi.

Sasaran utama edukasi dalam program ini adalah para orang tua, khususnya ibu-ibu, agar lebih memahami pentingnya gizi bagi tumbuh kembang anak.

“Dengan pendekatan ini, kami berharap dapat lebih tepat sasaran dan memastikan tidak ada anak yang terlewatkan,” tambahnya.(sct)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *