Maksimalkan Potensi SDA Bagi Kesejahteraan Masyarakat Kalteng

PALANGKARAYA – Kalteng memiliki sumber daya alam (SDA) yang sangat melimpah, meliputi sumber daya mineral tambang, hutan dan kelautan. Sehingga diperlukan, pemanfaatan sumber tersebut harus dilakukan dengan strategi yang optimal agar dapat memberikan manfaat bagi masyarakat.

“Pemerintah harus jeli dalam melakukan pemanfaatan sumber daya ini. Tetapi dibalik itu harus mempertimbangkan dampak buruk yang dapat terjadi dan memperhatikan aspek sosial ekonomi masyarakat, ” kata Anggota DPRD Kalteng, Tommy Irawan Diran, Kamis (03/10/2024).

Dirinya mendorong pemanfaatan sumber daya alam harus dilakukan dengan langkah strategis dan perlu dimonitor secara berkala.

Ia mengungkapkan, saat ini masih terdapat beberapa daerah yang belum memaksimalkan pemanfaatan sumber daya yang dimilikinya.

“Saya berharap pemerintah dapat memperhatikan daerah-daerah tersebut agar tidak hanya terfokus pada daerah yang sudah maju,” bebernya menambahkan.

Legislatif dari Partai Amanat Nasional (PAN) ini menambahkan, dalam melakukan pemanfaatan sumber daya, pemerintah harus memberikan kesempatan yang sama bagi seluruh daerah di Kalteng.

Jangan hanya fokus pada daerah yang sudah maju, tapi harus tetap memperhatikan potensi daerah-daerah yang lain.

Dia juga mengajak seluruh masyarakat Kalteng untuk lebih sadar akan pentingnya menjaga kelestarian sumber daya alam yang ada. Ia berharap masyarakat dapat menjadi agen perubahan dalam menjaga dan memanfaatkan sumber daya alam dengan bijak.

“Kita harus sadar bahwa sumber daya alam yang kita miliki tidak akan berlangsung selamanya. Oleh karena itu, mari kita jaga dan manfaatkan sumber daya alam yang ada dengan bijak,”tutupnya.(mr/nd)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *