Kelompok Kesehatan Berkontribusi pada Inflasi di Kalteng

PALANGKARAYA – Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Kalimantan Tengah mencatat kelompok kesehatan memberikan andil inflasi year-on-year (y-on-y) sebesar 0,03 persen pada Desember 2024.

“Komoditas yang dominan menyumbang inflasi adalah tarif rumah sakit sebesar 0,02 persen dan tarif pemeriksaan kesehatan sebesar 0,01 persen. Sebaliknya, masker menjadi komoditas yang dominan menyumbang deflasi sebesar 0,01 persen,” ujar Kepala BPS Kalteng, Agnes Widiastuti, Selasa.

Meski demikian, Agnes menambahkan bahwa kelompok kesehatan tidak memberikan andil signifikan terhadap inflasi month to month (m-to-m) pada Desember 2024.

Berdasarkan hasil pemantauan di empat kabupaten/kota, inflasi y-on-y pada Desember 2024 tercatat sebesar 1,03 persen. Hal ini mencerminkan adanya peningkatan Indeks Harga Konsumen (IHK) dari 105,55 pada Desember 2023 menjadi 106,64 pada Desember 2024.

“Data ini menunjukkan stabilitas inflasi yang tetap terjaga meskipun terdapat beberapa komoditas yang memberikan kontribusi terhadap perubahan IHK,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *