INKINDO Kalteng Siap Dukung Pembangunan Daerah Secara Optimal

PALANGKARAYA – Ikatan Nasional Konsultan Indonesia (INKINDO) Provinsi Kalimantan Tengah terus mendorong dan mendukung program pembangunan yang diharapkan pemerintah.

Hal ini disampaikan Ketua INKINDO Kalteng, Ir. Suparman, ST., MT., IPM, bahwa sebagai organisasi penyedia lembaga ahli akan terus berkomitmen meningkatkan kompetensi di bidangnya.

“Sebagai organisasi penyedia lembaga ahli tentunya akan terus melakukan upaya peningkatan kompetensi di bidangnya. Apapun yang diinginkan Pemerintah dalam hal pembangunan, INKINDO siap mendukung,” kata Ir. Suparman, Sabtu.

Ia pun menuturkan bahwa kolaborasi antara INKINDO dan pemerintah menjadi kunci utama dalam mewujudkan pembangunan yang efektif dan berkelanjutan.

INKINDO Kalteng, lanjut Suparman, siap menjadi mitra strategis dalam pelaksanaan berbagai proyek infrastruktur dan pengembangan daerah.

“INKINDO akan terus hadir sebagai mitra pemerintah dalam menyediakan solusi yang inovatif dan sesuai kebutuhan pembangunan,” ujarnya lagi.

Tidak hanya itu, Suparman pun mengatakan bahwa peningkatan kapasitas anggota menjadi prioritas utama untuk memastikan kualitas layanan yang diberikan semakin baik.

Dirinya juga menambahkan bahwa komitmen INKINDO terhadap profesionalitas akan terus dijaga untuk mendukung visi pembangunan di Kalimantan Tengah.

“Kami akan terus berperan aktif dalam mendukung pembangunan yang berkualitas demi kemajuan daerah,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *